Beasiswa UII

Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (FTI UII) bekerjasama dengan Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri (BPKLN) Kementrian Pendidikan Nasional RI, menyediakan beasiswa untuk para calon mahasiswa (santri) berprestasi dari Pondok Pesantren yang berminat untuk melanjutkan studi di Jurusan Teknik Kimia, Teknik Elektro, dan Teknik Mesin Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia pada pendaftaran Mahasiswa Baru TA. 2010/2011.
Beasiswa yang diberikan berupa biaya kuliah penuh selama maksimal 4 tahun meliputi:
  1. Biaya Tridarma Perguruan Tinggi.
  2. Sumbangan Pembiayaan Pendidikan (SPP).
  3. Dana Pengembangan Laboratorium.
Persyaratannya sebagai berikut:
  1. Ijazah Madrasah Aliyah Pondok Pesantren.
  2. Surat Rekomendasi dari Pimpinan Pondok Pesantren.
  3. Sertifikat Prestasi/Bukti lainnya.
  4. Formulir dapat diunduh di sini :
Pendaftaran ke :
Sekretariat Dekanat Fakultas Teknologi Industri
Universitas Islam Indonesia
Jl. Kaliurang, Km. 14,5 Sleman Yogyakarta
Telp. 0274 895287 Ext. 110/200, Fax 0274 895007
http://fit.uii.ac.id, e-mail: fti@uii.ac.id
Contact Person: Esti (0856 4304 7287)
Pendaftaran terakhir: 26 Juli 2010
ref : UII

Tidak ada komentar:

Posting Komentar